Cara Cek Ongkir JNE Cargo Terbaru yang Mudah dan Cepat

1 Januari 2023

Bagi kamu yang sedang menjalankan bisnis online wajib tahu cara cek ongkir JNE cargo. Kenapa? Karena melakukan pengecekan ongkos kirim sangat penting sebelum melakukan pengiriman barang. Dengan mengecek ongkos kirim, kamu bisa memperkirakan biaya yang akan dikeluarkan.

Salah satu jasa pengiriman paling populer dan terpercaya adalah JNE. Jasa ekspedisi ini menjadi pilihan banyak orang karena biaya pengiriman yang cukup terjangkau. Apalagi, sekarang juga ada JNE Cargo yang bisa digunakan untuk pengiriman barang atau muatan dengan ukuran besar.

Apa Itu JNE Cargo?

JNE Cargo merupakan layanan pengiriman muatan dalam jumlah atau volume besar, baik melalui jalur darat maupun laut. Layanan ini sangat cocok untuk pelanggan JNE yang ingin mendapatkan ongkir lebih murah saat mengirim barang dengan volume besar, yaitu minimal 10 kg.

Sama seperti layanan JNE lainnya, JNE Cargo juga menawarkan banyak keunggulan. Selain memiliki reputasi dan kualitas layanan yang terbukti bagus, JNE Cargo juga menawarkan ongkos kirim yang lebih kompetitif untuk sekelas layanan kargo.

Biaya pengiriman dengan JNE Cargo hanya Rp 25.000,- saja per 10 kilogram. Bukan hanya itu, area pengiriman layanan JNE Cargo juga lebih luas. Destinasi pengiriman sangat luar karena bisa ke kota-kota besar di Indonesia. Tentu saja, proses pengiriman juga sangat cepat, hanya 3-8 hari saja.

Baca Juga : Cara Kirim Paket Pecah Belah Melalui Ekspedisi Terbaru

Kelebihan dan Kekurangan Jasa Ekspedisi JNE

Seperti yang kita ketahui, saat ini ada banyak sekali jasa ekspedisi yang menawarkan layanannya di Indonesia. Sebagai salah satu jasa ekspedisi terpercaya, JNE tentu memiliki banyak kelebihan untuk memanjakan pasangannya. Kelebihan jasa ekspedisi JNE ekspress adalah sebagai berikut:

  • Proses pengiriman yang sangat cepat, sehingga membuat pelanggan puas karena tidak perlu menunggu lama.
  • Ongkos kirim lebih terjangkau, sehingga cocok untuk kamu yang menjual produk secara online agar pelanggan tidak perlu menanggung biaya mahal.
  • Menyediakan banyak pilihan paket layanan yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan, seperti layanan JNE Cargo untuk pengiriman paket besar.
  • Memiliki sekitar 6000 titik layanan yang tersebar di seluruh Indonesia, bahkan hingga lokasi yang terpencil sekalipun.
  • Menawarkan layanan COD atau bayar di tempat yang akan memudahkan proses pembayaran.
  • Layanan customer service sangat responsif dan siap membantu masalah yang dialami pelanggan.

Itulah beberapa kelebihan utama yang dimiliki oleh jasa ekspedisi JNE. Meskipun hadir dengan banyak kelebihan, namun JNE juga memiliki beberapa kekurangan. Mulai dari nomor resi yang terkadang tidak terlacak dan pengiriman juga kadang lama atau tertunda.

Meski begitu, pada umumnya semua pelanggan JNE merasa puas dengan layanan yang diberikan. Hal ini dibuktikan dengan jumlah pelanggan setia JNE yang semakin bertambah. Apalagi banyak promo ongkir yang bisa membuat tarif pengiriman jadi lebih hemat.

Blog Sticky Banner 740x185

 

Inilah 2 Cara Cek Ongkir JNE Cargo yang Paling Cepat dan Mudah

JNE Cargo kini menjadi pilihan banyak orang yang ingin mengirimkan barang berukuran besar. Oleh karena itu, informasi cara cek ongkir JNE Cargo banyak dicari. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengecek ongkir JNE Cargo. Simak penjelasan berikut ini!

1. Cara Cek Ongkir JNE Cargo di Website Resmi

Salah satu cara paling mudah untuk mengecek ongkos kirim JNE Cargo adalah dengan mengunjungi website resmi JNE Express. Kamu bisa mengunjungi website resmi JNE melalui smartphone atau PC. Lalu, bagaimana cara mengecek ongkir JNE Cargo lewat website? Ikuti langkah berikut ini.

  • Kunjungi website resmi JNE, yaitu www.jne.co.id.
  • Pada halaman utama website, terdapat menu untuk mengecek tarif pengiriman.
  • Lengkapi informasi asal pengiriman, berat barang, dan tujuan pengiriman.
  • Isi kode keamanan sesuai dengan yang tertera.
  • Klik tombol “check” untuk mengecek tarif pengiriman.

Selesai, sistem akan menampilkan tarif pengiriman sesuai dengan berat barang dan alamat yang ingin kamu dituju.

Baca Juga : Cara Cek Ongkir Ekspedisi dan Perhitungannya Lengkap

2. Cara Cek Ongkir JNE Cargo dengan Aplikasi

Selain melalui website resmi, kamu juga bisa mengecek ongkir JNE Cargo via aplikasi resminya. Sama seperti website, cara mengecek ongkir JNE Cargo lewat aplikasi resmi juga sangat mudah dan cepat dilakukan. Berikut adalah langkah-langkah mengecek ongkos kirim JNE Cargo.

  • Unduh dan instal aplikasi My JNE di Play Store atau App Store.
  • Buka dan jalankan aplikasi setelah selesai menginstalnya.
  • Pilih menu “Check Tarif” yang muncul di tampilan awal aplikasi.
  • Lengkapi alamat tujuan pengiriman pada kolom “Destination”.
  • Isi alamat pengirim pada kolom ‘Origin’.
  • Isi berat paket yang akan dikirimkan.
  • Klik “Search” untuk mengecek tarif pengiriman paket.
  • Tunggu beberapa saat sampai muncul informasi ongkos kirim.

Itulah beberapa cara cek ongkir JNE Cargo yang bisa kamu coba. Hadirnya layanan JNE Cargo ini tentunya akan mempermudah bisnis yang kamu jalankan. Pengiriman barang ke alamat pembeli jadi lebih mudah dan murah. Pengiriman yang cepat juga akan memuaskan pelanggan.

Untuk meningkatkan kepuasan pelanggan, kamu harus bisa mengelola transaksi pembelian dengan cepat. Agar pengelolaan bisnis online bisa lebih praktis, gunakan aplikasi Koala yang memiliki fitur Atur Transaksi. Fitur ini bisa membantu kamu dalam membuat, mengubah, dan merekap semua pesanan.

Dengan menggunakan aplikasi Koala pastinya akan membuat pengelolaan bisnis menjadi lebih sederhana. Ini karena semua transaksi jualan online kamu bisa dikelola hanya dengan satu aplikasi saja. Aplikasi ini akan membantu kamu untuk lebih cermat dan cepat dalam melayani pesanan.

Yuk, gunakan aplikasi Koala untuk memberikan pengalaman yang mengesankan kepada pelanggan. Jika bisnismu dikelola secara efektif, tentunya bisa lebih mudah berkembang. Nikmati berbagai fitur canggih pada aplikasi Koala untuk kelola bisnis yang praktis dan efektif.