Kumpulan Nama Usaha Unik untuk Bisnis dan Cara Memilihnya

29 Agustus 2022

Apabila kamu sedang mencari kumpulan nama usaha unik untuk bisnismu, maka kamu berada di artikel yang tepat. Di artikel ini akan dibahas seputar kumpulan nama usaha unik serta bagaimana cara menentukan nama usaha yang unik untuk bisnismu.

Tentunya penting sekali memilih nama usaha yang unik karena nama usaha adalah kesan pertama yang dilihat oleh pelanggan sehingga nama usaha yang unik memiliki kesempatan untuk lebih menarik perhatian. Kumpulan nama usaha unik yang ada di sini mungkin bisa jadi inspirasi untuk usahamu nanti. Simak artikel lengkapnya ya!

 

Tips Memilih Nama Unik untuk Usaha

Sebelum melanjutkan ke kumpulan nama usaha unik untuk bisnismu, ada baiknya kamu juga mempelajari cara menemukan nama yang unik untuk usahamu. Kamu bisa memilih nama sendiri untuk usahamu yang paling unik dan berbeda dengan yang lainnya. Berikut ini adalah tips memilih nama unik untuk bisnismu:

 

  1. Gunakan Akronim
    Kamu bisa menggunakan akronim untuk memberi nama usahamu. Akronim adalah kependekan yang dapat berupa gabungan huruf, suku kata, atau bagian lain dan tetap ditulis serta dilafalkan secara wajar. Akronim juga sering sekali ditemukan di kumpulan nama usaha unik seperti KFC, A&W, AT&T, dan lainnya.
     
  2. Buat Mash-ups
    Mash ups artinya sesuatu yang diciptakan dari mengkombinasikan satu atau lebih elemen sumber. Bisa jadi sumber tersebut adalah musik, nama, singkatan, dan lainnya. Cara ini juga sering ditemukan dalam kumpulan nama usaha unik seperti Facebook yang merupakan mash up antara face dan book. Contoh lainnya adalah Groupon yang merupakan mash up dari Group dan Coupon.
     
  3. Mitologi dan Literatur
    Cara ini juga sering ditemukan dalam kumpulan nama usaha unik. Mencari inspirasi dari suatu mitologi dan literatur adalah cara yang paling sering dilakukan oleh pemilik usaha. Kita juga dapat menemukan banyak contoh usaha yang menggunakan nama tersebut seperti Achilles yang merupakan nama pahlawan perang Troya, Nike yang merupakan dewi kemenangan, Hermes yang juga nama dewa dalam mitologi Yunani, serta Alibaba yang merupakan dongeng anak-anak.
     
  4. Gunakan Kata Latin
    Menggunakan kata latin juga bisa menjadi cara untuk menemukan nama unik untuk bisnismu. Kamu juga pasti sering menemukan nama dengan kata latin dalam kumpulan nama usaha unik untuk bisnis. Contoh nama usaha yang menggunakan bahasa latin adalah Wardah yang berarti mawar, Kimukatsu, Ichiban Sushi, dan lainnya.
     
  5. Gunakan Namamu Sendiri
    Menggunakan nama sendiri juga bisa menjadi cara jitu untuk menemukan nama usaha yang unik. Dalam daftar kumpulan nama usaha unik kamu pasti sering menemukan perusahaan besar yang menggunakan nama pemilik mereka sendiri. Contoh yang sering kita temui adalah Mc Donald’s, Honda, Suzuki, Tommy Hilfiger, dan lainnya.

    Baca Juga: Cara Membuat Linktree Di Instagram
     

  6. Nama Tempat
    Cara ini cukup jarang digunakan untuk memilih nama tapi ada beberapa usaha yang menggunakan nama tempat atau lokasi tertentu untuk nama usaha mereka. Dalam kumpulan nama usaha unik mungkin tidak banyak contohnya. Kamu bisa melihat contoh yang sering ditemui di sekitar kita yaitu Amazon yang diambil dari nama sungai terbesar di Amerika Selatan, American Airlines, Singapore Airlines, KFC atau Kentucky Fried Chicken, dan lainnya.
     
  7. Mencampur Beberapa Hal
    Terkadang membuat nama usaha bisa langsung asal dilakukan tanpa harus memikirkan secara detail. Misalnya dengan cara mencampur banyak hal dan menjadikannya nama untuk usahamu. Dalam kumpulan nama usaha unik kamu bisa menemukan nama seperti IKEA yang merupakan campuran nama pemiliknya dan tempat ia tinggal,
     

  8. Bergabung dengan Usaha Lain
    Menggabungkan nama dengan usaha lain juga bisa menjadi cara untuk menamakan bisnismu. Meskipun tidak sepenuhnya bergabung, tapi mengombinasikan nama juga sering ditemukan dalam kumpulan nama usaha unik yang bisa kamu temukan. Misalnya adalah ketika perusahaan perfilman Twentieth Century Pictures dan Fox Film Corporation melakukan merger dan berganti nama menjadi Twentieth Century Fox.
     
  9. Memaksimalkan Penggunaan Nickname
    Nickname atau nama pendek sering sekali dimiliki oleh setiap orang. Menggunakan nama pendek yang sedikit dimodifikasi juga bisa menjadi cara untuk memilih nama untuk bisnismu. Kamu bisa menemukan beberapa nama dalam kumpulan nama usaha unik yang sudah sukses. Contohnya adalah Maybelline yang diambil dari nama pendek adik dari pemilik usaha yaitu Maybel dan juga Mercedes yang merupakan nama pendek anak dari pemiliknya.
     
  10. Gunakan Simbol
    Simbol juga bisa digunakan sebagai sentuhan khusus untuk nama usahamu. Banyak contoh kumpulan nama usaha unik yang juga mennggunakan simbol dalam nama usaha mereka. Misalnya seperti Yahoo!, AT&T, M&M, dan sebagainya.
     
  11. Deskripsi Produk
    Cara lain yang paling mudah untuk menentukan nama bisnismu adalah dengan menggunakan kata yang paling pas untuk mendeskripsikan produkmu. Beberapa nama usaha dalam kumpulan nama usaha unik juga menggunakan cara ini. Misalnya seperti Kopi Kenangan karena kopi yang mereka buat dimaksudkan untuk memberikan kenangan kepada peminumnya, Seven Eleven yang selalu buka dari pukul 7 hingga 11 malam hari, dan lainnya.
     
  12. Melihat Produk dari Sudut Pandang Lainnya
    Kamu juga bisa mencoba melihat produkmu dari sudut pandang yang lainnya. Ini bisa menjadi cara jitu menemukan nama usaha yang unik untuk bisnismu. Misalnya jika kamu memiliki usaha makanan ringan dan produkmu memiliki rasa yang pedas luar biasa. Kamu bisa mengambil sudut pandang ini dan menamakan usahamu dari rasa pedas tersebut. Dalam contoh kumpulan nama usaha unik bisa ditemukan beberapa contoh seperti Mie Setan yang menyatakan rasa pedas dari mie tersebut sangat pedas selain itu juga ada Richeese Fire Chicken yang merupakan produk ayam pedas dan keju sebagai pendamping makanannya.

 

Baca Juga: Contoh Loyalty Program untuk Pelanggan

Gunakan Whatsapp API Untuk Blast Diskon ke Pelanggan-mu Lebih Mudah
Gunakan Whatsapp API Untuk Terhubung dengan Pelanggan-mu Lebih Mudah

 

Mempelajari dan memahami dengan betul produk dari usahamu adalah cara yang paling efektif untuk menemukan nama usaha yang unik. Kumpulan nama usaha unik juga bisa menjadi inspirasi, tapi tidak ada yang bisa paling akurat dalam membuat nama usaha selain kamu sendiri yang memahami usahamu. Berikut ini adalah kumpulan nama usaha unik yang bisa menjadi inspirasi untukmu.

  1. Kumpulan nama usaha unik untuk usaha makanan atau minuman:
    - Ayam Krenyes
    - Salad Mak Nyus
    - Es Teler Seger
    - Juicy Juice
    - Tehku
    - Ceker Gelegar

  2. Kumpulan nama usaha unik untuk usaha fashion atau kecantikan:
    - Byooti
    - Fairy Stories
    - Knit Knot
    - Overdrezzz
    - Little Knit
    - Dew.i
    - Starlight Skin
     
  3. Kumpulan nama usaha unik untuk usaha perabotan dan alat rumah tangga:
    - Kayookoo
    - Marble Bliss
    - Fancy Dusk
    - Rough Surface
    - Ke.Ramiku
    - Happee Haus

 

Sudahkah kamu memilih nama untuk usahamu? Memang membutuhkan waktu untuk menentukan nama usahamu jadi pastikan kamu memilih nama yang tepat karena nama tersebut akan terus diingat oleh pelangganmu. Kamu juga bisa memilih nama yang catchy dan mudah diingat seperti Tiktok, Chatime, Apple, dan lainnya untuk usahamu. Nama yang pendek dan mudah diingat biasanya lebih melekat di hati pengguna.


Setelah menemukan nama usaha yang tepat, kamu bisa menggunakan fitur broadcast message di Koala untuk mengenalkan usahamu. Koala merupakan dashboard yang bisa membantumu mengelola jualan kapan pun dan di mana pun. Kamu juga bisa mengelola kontak pelanggan, menghubungi mereka, hingga mengatur transaksi. Daftar Koala gratis sekarang!