Kamu pecinta nasi goreng? Jika iya, wajib tahu rekomendasi nasi goreng Jakarta terenak saat ini. Nasi goreng merupakan salah satu menu kuliner di Indonesia yang banyak disukai. Mulai anak-anak hingga orang dewasa banyak yang suka makanan ini. Selain rasanya enak juga karena harganya cukup terjangkau.
Nasi goreng sendiri sering dijadikan menu andalan beberapa restoran atau rumah makan. Dimana menu nasi goreng yang ditawarkan cukup bervariasi. Ada nasi goreng Jawa, nasi goreng seafood, nasi goreng Makassar, nasi goreng Thailand dan masih banyak lagi. Di Jakarta, restoran nasi goreng cukup mudah ditemukan. Inilah rekomendasi nasi goreng terenak di Jakarta yang wajib kamu coba.
Jika kamu sedang berada di wilayah Jakarta Barat, wajib mampir ke Felz Balinese Kitchen. Restoran ini menyediakan berbagai makanan, salah satunya nasi goreng kampung. Lokasinya berada di Taman S. Parman Food street no. 3, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11440. Harganya cukup terjangkau sekitar Rp 20.000 saja.
Berlokasi di Jl. Haji Nawi Raya No.5 Cilandak, Jakarta Selatan, Puri Pasta Boba Bar menyediakan beberapa menu nasi goreng yang paling enak di Jakarta. Seperti nasi goreng frankfurter, nasi goreng matahari, nasi goreng chicken karage. Harganya mulai dari Rp 23.000 - Rp 28.000.
Jika kamu sedang berada di wilayah Jakarta Selatan, wajib mampir ke tempat nasi goreng kebuli Ajay. Nasi goreng ini bisa Kamu temui di dekat Apotek Jaya, Jalan Panglima Polim IX No 19. Nasi goreng ini sangat khas karena menggunakan bumbu kebuli lengkap dengan daging kambing dan daging ayam.
Setiap Kamu memesan nasi goreng Kebuli Ajay bisa meminta tambahan telur. Cita rasa nasi goreng ini sangat enak dan pastinya sangat terjangkau. Jika ingin menikmati masakan ini, kamu hanya perlu mempersiapkan uang mulai Rp 25.000 saja.
Pecinta kuliner berbahan dasar kambing wajib mencicipi nasi goreng satu ini. Nasi goreng kambing yang dijual disini tidak hanya enak tetapi juga memiliki porsinya yang banyak. Porsinya yang banyak akan membuat kamu kenyang setelah menikmatinya dan puas memakannya.
Nasi goreng kambing NGK semakin nikmat karena ditambahi dengan topping bawang goreng, emping dan juga irisan tomat. Tempat nasi goreng kambing NGK berada di Jalan Pejaten Raya Nomor 12, Jakarta Selatan.
Baca Juga : Rekomendasi Ide Usaha Kuliner Kekinian yang Wajib Dicoba
Rekomendasi nasi goreng enak di Jakarta yang wajib dicoba selanjutnya adalah nasi goreng Kebon Sirih. Tempat makan nasi goreng ini sudah sangat terkenal di Jakarta Pusat karena sudah mulai berjualan sejak tahun 1958-an.
Berbeda dengan nasi goreng di tempat lainnya, nasi goreng disini dibuat dengan bumbu rempah yang khas dan porsinya cukup banyak. Satu porsi nasi goreng ini dibanderol dengan harga mulai Rp 40.000 saja. Nasi goreng Kebon Sirih beralamat di Jalan Kebon Sirih Dalam 1 Nomor 1-3 Jakarta Pusat.
Nasi Goreng Rempah Mafia merupakan sebuah waralaba atau franchise nasi goreng yang sudah tersebar di beberapa daerah di Indonesia. Nasi goreng di tempat ini memiliki ciri khas yang terletak pada bumbu rempahnya yang kuat. Selain itu, porsi nasi goreng yang disajikan sangat banyak sehingga cukup membuat perut kenyang.
Disini juga menawarkan nasi goreng dalam beberapa level pedas yang bisa kamu pilih. Harga satu porsi nasi goreng disini dijual dengan harga mulai dari Rp 25.000 – Rp 35.000. Nasi Goreng rempah Mafia berlokasi di Blok D-2, Jalan Pd. Kelapa Raya Nomor 8B, Jakarta Timur.
Nasi Goreng Bang Ronie menjual varian nasi goreng kecap dengan beraneka toping. Pilihan topping yang disediakan adalah ayam, udang, kambing, kerang dan juga kornet. Nas goreng yang dijual disini memiliki rasa yang cukup unik. Keunikan tersebut karena menggunakan kecap sebagai bumbu.
Konon kecap yang digunakan adalah salah satu kecap lokal yang legendaris khas dari Benteng yang bernama SH Benteng. Jika kamu ingin mencicipi nasi goreng kecap khas tempat ini harus datang ke Jalan Pinangsia Timur No. 1, Jakarta Barat.
Tempat nasi goreng ini dinamai Obama karena lokasinya berada di dekat SDN 01 Menteng. Di SD inilah Obama pernah sekolah melanjutkan pendidikan saat tingal di Indonesia. Meski namanya Obama tetapi cita rasa nasi goreng yang dijual disini sangat khas Indonesia.
Varian nasi goreng yang dijual disini adalah nasi goreng gila yang dilengkapi dengan beragam campuran telur, bakso, sosis hingga pete Harga satu porsi nasi goreng dijual dengan harga mulai Rp 25.000.
Baca Juga : Kata-Kata Promosi Jualan Makanan Cemilan yang Menarik
Nasi Goreng Sabang Bang Roby Asli Betawi merupakan tempat nasi goreng Jakarta yang sudah sangat populer. Menu nasi goreng yang dijual disini sangat enak dan memiliki porsi yang besar. Salah satu menu nasi goreng yang populer disini adalah Nasi goreng santri. Nasi goreng ini dijual dengan harga yang sangat murah yaitu Ro 16.000 per porsinya.
Nasi goreng santri merupakan nasi goreng polosan tetapi jika bisa ditambahkan dengan toping. Pembeli bisa meminta ditambahkan topping. Tempat ini menyediakan beberapa pilihan toping yaitu telur, sosis, kornet, kambing dan cakwe. Nasi Goreng Sabang Bang Roby Asli Betawi berlokasi di Jalan H. Agus Salim No.51A, Kebon Sirih, Jakarta Pusat.
Nasi goreng yang dijual disini sangat unik dan berbeda dengan nasi goreng lainnya. Nasi goreng yang disajikan di tempat ini yaitu perpaduan rasa nasi goreng dengan bistik. Perpaduan keduanya menciptakan cita rasa yang sangat khas.
Ras bistik yang empuk bisa membuat nasi goreng disini menjadi lebih spesial. Tidak hanya itu, rasanya juga semakin nikmat. Untuk harga juga sangat terjangkau yaitu sekitar Rp 38.000 saja. Kamu bisa menikmati nasi goreng bistik dengan datang langsung ke Jalan Sukarjo Wiryopranoto No. 5, Tamansari, Jakarta Barat.
Itulah rekomendasi nasi goreng Jakarta terenak yang wajib dicoba. Dari semua resto, Felz Balinese Kitchen dan Puri Pasta Boba Bar sangat direkomendasikan karena sudah menggunakan fitur Website Jualan di aplikasi Koala. Kamu bisa pesan nasi goreng online dengan cepat dan mudah.