Kata-Kata Jualan Online di WA yang Menarik Pembeli

7 September 2022

Kata-kata jualan online di WA (WhatsApp) pasti dibutuhkan bagi yang menjalankan bisnis online, terutama bagi yang ingin mempromosikan produk jualannya melalui berbagai media komunikasi. Ya, salah satu strategi marketing yang menarik di era serba teknologi sekarang ini adalah dengan memperbanyak kata-kata promosi.

Kata-kata promosi tersebut bisa disebarkan melalui berbagai media komunikasi atau situs media sosial seperti Instagram (IG), Twitter, Facebook (FB), dan WhatsApp (WA). Karena itulah, mengetahu kata-kata jualan online di WA adalah salah satu langkah penting yang perlu dijalani bagi pebisnis online.

WhatsApp atau yang biasa disingkat WA adalah salah satu aplikasi komunikasi terbesar di dunia. WA sekarang ini sudah jadi pilihan banyak orang untuk melakukan promosi. Salah satu alasannya adalah karena WA memiliki banyak fitur seperti chatting, mengirim foto, video, atau file lainnya, menelpon melalui suara atau video, mengirimkan nomor kontak, berbagai emoji dan stiker yang lucu dan menarik, dan pengaturan panel profil.

Yang membedakannya dengan aplikasi lainnya seperti Line, Instagram, dan Facebook adalah WA merupakan aplikasi yang dirancang khusus chatting jadi bukan seperti media sosial lainnya. WA digunakan untuk berkomunikasi dua arah secara lebih personal. Jadi, ketika pebisnis melakukan promosi produk, promosinya bisa dikirimkan dengan broadbcast ke semua orang yang ada dalam kontak sekaligus.

Indonesia sendiri adalah salah satu negara yang masyarakatnya banyak menggunakan aplikasi WA sebagai media komunikasi, bahkan terhitung jumlahnya jadi yang terbesar ketiga di dunia. Karena itulah, promosi produk dengan menggunakan kata-kata jualan online di WA pun jadi salah satu strategi promosi bisnis yang tepat untuk pasar Indonesia.

Baca juga: Mengapa Online Shop adalah Bisnis yang Ramai Pembeli

 

Tidak sedikit pelaku bisnis Indonesia yang mulai beralih menggunakan kata-kata jualan online di WA sebagai salah satu strategi yang mereka lakukan untuk berjualan.

Nah, kalau kamu ingin atau sedang menjalankan bisnis jualan online di WA, mungkin kamu merasa bingung harus menulis apa saat mempromosikan produkmu. Atau mungkin kamu bingung menentukan kata-kata jualan online di WA seperti apa yang bisa menarik minat pembeli, baik pembeli baru maupun lama.

Tidak perlu bingung lagi, kamu bisa mencontoh kata-kata jualan online di WA yang ada di pembahasan berikut ini!

 

Cara Menawarkan Produk Menggunakan WhatsApp

Sebagai pebisnis, sebaiknya jangan pernah menyepelekan kekuatan kata-kata dalam hal promosi. Dengan bahasa yang menyenangkan, bukan hal yang mustahil untuk membuat pembeli jadi tertarik dengan produk-produk yang kamu tawarkan.

Ya, kata-kata atau kalimat promosi yang dikonsep secara baik tentu akan memberikan kesan yang membekas dan jadi ciri dari produk yang ditawarkan tersebut. Sama seperti halnya dengan merangkai kata-kata jualan online di WA.

Nah, sebelum masuk ke daftar contoh kata-kata jualan online di WA, ada baiknya kamu perhatikan cara menawarkan produk melalui WA berikut ini:

1. Sesuaikan Foto Profil dengan Produk

Foto profil akan berpengaruh dalam hal menarik pembeli. Karena itulah, gunakan foto profil yang sesuai dengan produk yang kamu tawarkan. Agar pembeli semakin yakin, ada baiknya kamu gunakan logo toko atau bisnismu sebagai foto profilmu.

2. Gunakan Kata-kata yang Mudah Dipahami

Hal paling penting untuk membuat kalimat dalam chat marketing di WA adalah dengan menggunakan kata-kata jualan online di WA yang mudah dipahami. Dengan begitu orang yang membaca pun jadi paham tentang produk apa yang kamu tawarkan, termasuk juga alasan kenapa mereka harus membelinya.

Kata-kata jualan online di WA yang sulit bukannya malah membuat pembeli penasaran, tapi justru membuat mereka berpikir bahwa produk kamu tidak jelas.

3. Buat Konten dan Katalog Produk

WhatsApp bisnis diketahui menyediakan fitur khusus untuk menyimpan katalog produk tertentu pada profil toko atau perusahaan. Nah, dengan fitur ini kamu bisa menampilkan hingga 500 item untuk katalog produk.

Dengan WA bisnis kamu pun dapat berinteraksi secara lebih dekat dengan para pelanggan. Dengan berbagai fitur menariknya, maka promosi atau pemasaran bisnismu pun jadi lebih mudah, cepat, sekaligus efisien untuk dilakukan.

Pastikan juga untuk mengunggah konten produk yang berkualitas, ya. Konten foto maupun video yang terlihat profesional tentu akan lebih menarik minat pembeli nantinya.

4. Manfaatkan Fitur Broadcast dan Status

WA menawarkan fitur broadcast yang memungkinkan penggunanya untuk melakukan penyebaran pesan secara lebih luas dalam waktu singkat. Sedangkan fitur status adalah fitur untuk menampilkan tulisan, foto, atau video dalam waktu 24 jam.

Kedua fitur tersebut bisa kamu gunakan untuk mempromosikan produkmu. Kamu bisa menyebarkan katalog secara lebih privat tak terbatas ke kelompok orang tertentu melalui fitur broadcast, maupun melakukan promosi melalui status WA.

 

Contoh Kata-Kata Jualan Online di WA

Setelah mengetahui cara menawarkan produk bisnis, maka berikutnya adalah pembahasan utama, yaitu kata-kata jualan online di WA.

Berikut ada beberapa kata-kata jualan online di WA yang bisa kamu aplikasikan ketika merangkai kalimat dalam menawarkan produk kamu:

1. Gratis Ongkir/Free Ongkir

Bisnis online tentu tidak lepas dari layanan pengiriman. Karena itulah, dengan mencantumkan “gratis ongkir” atau “free ongkir” pada kata-kata jualan online di WA kamu, maka akan menghilangkan rasa keberatan pembeli akan adanya ongkos kirim. Dengan begitu, pembeli akan tertarik untuk membeli produk yang kamu tawarkan. Misalnya, “Gratis ongkir khusus untuk total pembelian produk minimal Rp200.000”. 

2. Murah

Produk dengan harga yang murah akan selalu menarik perhatian. Ya, ada banyak orang yang mementingkan harga. Begitu produk yang diinginkan memiliki harga murah, biasanya mereka akan langsung membelinya, tidak peduli apakah produk itu produk baru dan bahkan kadang kualitas pun tidak begitu diperhatikan oleh mereka. Karena itulah, kamu bisa tambahkan kata “murah” dalam kata-kata jualan online di WA kamu. Sebagai contoh, “Promo baju wanita murah di bulan September”.

Baca juga: Cara Menentukan Target Pemasaran dalam Berbisnis Online

 

3. Potongan Harga

Biasanya, kata-kata jualan online di WA yang mengandung kata “potongan harga” atau “diskon” itu ampuh dalam menarik minat pembeli. Kamu bisa menggunakannya untuk melengkapi kata-kata jualan online di WA kamu, karena dengan memberi potongan harga maka produkmu pun juga jadi terlihat lebih menarik. Bisa mulai dari 20, 50, atau bahkan hingga 70 persen. Contohnya, “Dapatkan diskon hingga 70%”.

4. Garansi

Sama seperti gratis ongkir, dengan memasukkan “garansi” dalam kata-kata jualan online di WA kamu, makan akan mengurangi atau menghilangkan rasa keberatan yang mungkin dialami pembeli. Garansi adalah jaminan, jadi kamu memberikan jaminan pada pembeli kalau nanti terjadi sesuatu pada produk yang kamu jual. Contohnya, “Garansi setahun setelah produk diterima”.

 

Itulah tadi beberapa contoh kata-kata jualan online di WA yang bisa kamu gunakan dalam mempromosikan bisnismu melalui aplikasi WhatsApp. Yang manapun yang akan kamu gunakan, yang jelas semua harus kamu sesuaikan dengan laba yang akan kamu dapatkan, ya.

Selain menggunakan kata-kata jualan online di WA tersebut, kamu juga bisa gunakan fitur template chat dari koala untuk mempermudah jualan online di WA, lho. Dengan Koala, kamu juga bisa mengelola tiap transaksi, memeriksa harga pengiriman, dan mengelola kontak konsumen tanpa harus berpindah pada aplikasi lain.

Tunggu apa lagi? Kalau mau bisnis praktis dalam satu sistem saja, daftar Koala sekarang!