Bagi kamu yang baru memulai bisnis olshop, maka kamu harus mempersiapkan nama olshop yang bagus.
Memang, menentukan nama olshop yang bagus itu gampang-gampang susah. Namun, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, salah satunya yakni memilih nama olshop yang mudah diingat oleh orang dan juga mudah dicari melalui kata-kata kunci.
Hal ini akan membantu keberlangsungan bisnis kamu tentunya. Jika nama olshop mudah diingat dan juga mudah ditemukan di pencarian kata kunci, maka bisnis kamu jadi mudah dikenal banyak orang.
Bagi kamu yang sedang memikirkan nama olshop yang bagus, kamu harus memikirkan dengan matang dan bisa dengan menyimak beberapa tips jitu berikut ini:
Langkah yang paling awal dalam menentukan nama olshop adalah melakukan riset. Riset dimaksudkan agar kamu dapat menemukan informasi dan ide untuk membuat nama panggilan untuk toko online kamu.
Dari riset kecil-kecilan ini, kamu bisa mengecek nama-nama kompetitor, baik di media sosial seperti Instagram, Facebook, atau di marketplace, dan Google.
Saat membuat nama olshop, sebaiknya sesuaikan dengan produk yang kamu jual. Hal ini berguna agar nama yang digunakan dapat mewakili produk tersebut.
Banyak orang akan lebih mudah mengingat nama yang memiliki keterkaitan dengan produk yang mereka cari.
Sudah banyak nama olshop yang mengikuti nama dari merek-merek besar yang lainnya. Sebaiknya, hindar memilih nama olshop yang namanya terlalu mirip dengan merek-merek besar, ya.
Hal ini dikarenakan akan membuat beberapa orang atau klien kamu menjadi bingung. Ketika mereka melakukan pencarian dari username yang kamu buat tadi, maka akan banyak muncul username lainnya yang memiliki kemiripan nama, sehingga ini akan membuat pelanggan bingung, olshop kamu yang asli sebenarnya yang mana.
Selain itu, beberapa pengguna sosial media atau marketplace mungkin juga akan memilih dari pencarian yang paling atas. Mungkin saja, nama olshop kamu tidak akan terdeteksi karena banyaknya nama yang mirip.
Apalagi jika membahas urusan hak cipta. Bagi Beberapa merk Besar sudah diregistrasikan dan memiliki hak cipta. Maka ini akan beresiko kamu dituntut karena nama toko yang tidak original akibat meniru dari merek besar tadi.
Salah satu tips yang cukup penting lainnya adalah dengan memilih nama olshop yang bisa dengan mudah dibaca oleh sebagian besar orang.
Jika nama yang dipilih terlalu sulit untuk dieja atau dibaca maka ini akan menyulitkan bagi pelanggan kamu dan mereka enggan untuk mengingatnya, sehingga nama olshop akan mudah dilupakan oleh pelanggan.
Masih berhubungan dengan tips di atas, bahwa jangan lupa jika nama olshop yang baik seharusnya tidak terlalu panjang, rumit, dan membuat orang tidak mudah mengingatnya.
Kamu perlu memberikan estimasi maksimal pada penamaan olshop kamu misalnya maksimal adalah tujuh karakter, agar tidak terlalu panjang.
Biasanya di dalam penamaan sesuatu seperti olshop ini seharusnya memiliki sebuah esensi atau makna tertentu.
Dalam memberikan makna didalamnya, kamu harus paham mengenai nilai yang terdapat dalam merek kamu. Bisa dilihat dari sisi produknya, dari metode pelayanan atau apapun yang kamu tawarkan.
Nama merek yang memiliki makna didalamnya akan terlihat unik di mata kebanyakan orang dan itu menjadi daya tarik tersendiri.
Selain mudah dibaca seperti tips yang sudah diberikan diatas, nama olshop juga seharusnya mudah dieja apalagi jika nama olshop tersebut akan dikembangkan bisnisnya dengan media sosial. Sehingga, ketika kamu akan melakukan branding suatu tim marketing sedang melakukan pemasaran pada produknya maka para calon pembeli ini akan dengan mudah diberikan informasi oleh mereka.
Sebaiknya dalam pemberian nama pada olshop kamu ini sebisa mungkin untuk menghindari penggunaan simbol.
Hal ini dikarenakan simbol dan semacamnya ini terkadang hanya diketahui oleh sekelompok tertentu saja dan tidak diketahui oleh kelompok yang lain, oleh karenanya ini tidak disarankan disematkan pada nama olshop kamu.
Tips ke delapan ini adalah dengan memastikan bahwa domain untuk nama olshop kamu ini tersedia.
Jika kamu telah memberikan nama yang sudah diputuskan, maka segera mungkin untuk didaftarkan pada domain tertentu.
Manfaat lainnya adalah agar nama domain yang akan dipilih ini tidak diambil oleh orang lain, sehingga ini bisa meminimalisir kamu untuk membuat nama olshop baru lagi.
Solusi yang lainnya adalah kamu bisa dengan memberikan perubahan pada nama domain yang kamu mau. Contohnya saja seperti dengan penggunaan ekstensi .com ini bisa diganti dengan .my, .co, .shop dan lain-lain.
Bagi sebagian kamu mungkin telah mengetahui nama olshop atau merk yang terdengar unik dan mengesankan.
Berikut ini cara membuat nama olshop yang unik dan mengesankan yang bisa kamu coba.
Kamu mungkin pernah mendengar nama olshop yang kadang terdengar familiar seperti sebuah benda, makanan atau barang lainnya.
Cara ini bisa juga digunakan saat kamu akan berbisnis di bidang kuliner misalkan, maka kamu bisa dengan menggunakan kata yang berhubungan dengan bisnis kamu yaitu kata ‘eat’, ‘cake’, ‘cook’, ‘toast’, ‘meal’ atau yang lainnya.
Kata-kata Bahasa inggris ini bisa saja kamu ubah kedalam Bahasa Indonesia sesuai dengan selera masing-masing.
Misalkan kamu ingin mendapatkan ide yang berawal dari kata berbahasa inggris ‘bake’ maka kamu bisa dengan memodifikasinya sebagai berikut:
Rima: kesesuaian suara pada dua kata alias lebih. Contoh pada nama nama unik berikut ini: Nutter Butter, Smart Start, DropBox dan lain-lain.
Alliteration: Pengulangan suara konsonan awal di suatu kata. Misalnya pada brand Kit Kat, Minute Maid, Rolls Royce, Akad Jiwa.
Tidak hanya itu, kamu juga dapat mencoba dengan meningkatkan unsur- unsur kata yang mempunyai perhimpunan dengan bisnismu.
Kemudian, ini sebagian contoh unsur kata- kata yang dapat kamu tambahkan ke dalam nama olshop untuk menjabarkan produk yang kamu tawarkan.
Contohnya saja jika kamu bergelut di bidang pakaian, maka kamu bisa menambahkan kata-kata seperti shop, the label, official, store, wear, style, yang mana penambahan ini akan membuat olshop kamu menjadi lebih keren.
Masih kurang dengan contoh-contoh di atas? Kamu bisa coba metode satu ini. Misspelling name atau salah pengejaan bisa kamu manfaatkan untuk membuat nama toko online yang unik.
Cara ketiga adalah dengan menggunakan trik “Misspelling Name” yaitu dengan menyengaja membuat ejaan yang diplesetkan atau ejaan yang tidak benar, sehingga akan membuat olshop kamu terdengar unik.
Contohnya adalah seperti : Xero yang berasal dari zero, Tumblr dari Tumbler, MenanTea untuk produk teh milik selebgram Jerome dan lain-lain. Trik ini sedang banyak diterapkan bagi pebisnis baru dan membuat Namanya terkesan nyeleneh tapi unik dan berbeda dari yang lainnya.
Saat nama olshop kamu sudah jadi, kamu bisa memanfaatkan Aplikasi Koala yang mempermudah transaksi kamu untuk mengelola katalog barang serta terdapat template chat yang bisa Kamu gunakan, sekaligus untuk mengecek ongkir.
Jadi, dalam satu aplikasi kamu sudah mendapatkan banyak layanan yang mempermudah penjualan online kamu.